our blues korean drama 2022

5 Drama Korea Terbaru di Bulan April 2022

UNI – Hari pertama puasa selalu aja banyak godaan. Entah karena cuaca lagi gila-gilanya atau waktu terasa berjalan sangat lambat. Thank God ada drama Korea! Daripada goler-goler di tempat tidur aja, mending nonton drama Korea terbaru di bulan April berikut ini!

1 April – Tomorrow (MBC)

tomorrow korean drama april 2022 ro woon

Kerja sebagai Dewa Kematian? Emangnya dimana bisa dicari lowongannya? Premis itulah yang membuat drama Korea Tomorrow ini menarik. Di saat yang lain membuat sosok Dewa Kematian untouchable dan misterius, drama yang dibintangi Ro Woon ini malah bikin profesi sakral tersebut layaknya pegawai bank, sales, dan sejenisnya.

Juga ditayangkan di Netflix, Tomorrow menceritakan seorang cowok yang gencar mencari kerja bernama Choi Jun-woong (Ro Woon). Saat dia menolong seseorang yang mau bunuh diri, tiba-tiba dia ikut terjatuh dan terbangun di rumah sakit. Di situlah dia bertemu Dewa Kematian Koo Ryeon (Kim Hee-seon) dan menjadi bawahannya.

Nonton Tomorrow di Netflix

9 April – Our Blues (tvN)

Our Blues tvN korean drama april 2022 Shin Min-a Kim Woo-bin

Kayaknya semua penikmat drama Korea menanti drama penuh bintang ini deh. Apalagi yang menunggu comeback-nya Kim Woo-bin di layar TV. Duh, wajib nonton! Our Blues ini mirip seperti buku kumpulan cerpen. Meski setting-nya sama, yakni Pulau Jeju, tiap karakter punya cerita masing-masing (yang mungkin nggak saling berhubungan).

Ada cerita tentang Lee Dong-seok (Lee Byung-hun). Dia terlibat dengan Min Sun-a (Shin Min-a), cewek pendatang baru yang ternyata menyimpan sebuah misteri (lagi-lagi Min-a jadi pendatang ya 😝). Cerita lainnya mengusung sosok Choi Han-soo (Cha Seung-won). Setelah sekian lama tinggal di mainland, dia akhirnya pulang kampung dan bertemu cinta pertamanya, Jung Eun-hee (Lee Jung-eun).

Masih banyak kisah yang diusung oleh Our Blues. Yang jelas, dengan pemain-pemain besar, penonton pasti punya ekspektasi tinggi terhadap drama Korea yang tayang April ini.

Nonton Our Blues di Netflix

9 April – My Liberation Notes (JTBC)

My Liberation Notes JTBC korean drama april 2022 Lee Min-ki Kim Ji-won

Dari posternya aja sudah menarik! It gives us the vibes of slow living and past life. My Liberation Notes sepertinya bakal relatable banget. Sebab, drama ini mengangkat kisah tiga bersaudara dan satu orang asing. Yeom Chang-hee (Lee Min-ki) akan mewakili nasib anak tengah, Yeom Mi-jung (Kim Ji-won) menjadi anak bungsu, dan Yeom Ki-jung (Lee El) menjadi anak sulung. Apakah nanti si stranger, Mr. Goo (Son Suk-ku) akan mewakili nasib anak tunggal? Ha ha ha.

Digarap oleh Sutradara Kim Suk-yoon yang menggarap The Light in Your Eyes (2019), ada kemungkinan My Liberation Notes akan menjadi drama Korea yang sangat menyentuh dengan pelajaran kehidupan yang dalam. Apalagi, kali ini dia bekerja sama dengan Penulis Park Hae-young yang menggarap My Mister (2018). Pasti kacau sih ini! We’re so excited!

Nonton My Liberation Notes di Netflix

22 April – Shooting Stars (tvN)

Shooting Stars tvN korean drama april 2022 Lee Sung-kyung Kim Young-dae

Setelah dua tahun menunggu, akhirnya kita bisa menikmati akting Lee Sung-kyung. Kali ini dia akan memerankan Oh Han-byeol, seorang PR Team Leader. Dia akan beradu peran dengan Kim Young-dae yang menjadi Gong Tae-sung, seorang aktor ternama dibawah manajemen Han-byeol. Meski lagi-lagi karakter lead male-nya dibuat “bermasalah”, industri yang diusung lagi trend banget di kalangan anak muda. Siapa yang penasaran sama dunia management KOL?

Sebelumnya, industri serupa pernah diusung sedikit di Now, We Are Breaking Up (2021). Di sana penonton bisa melihat sekilas apa yang dilakukan PR Team saat merilis produk dan meng-counter bad rumors. Nah, semoga Shooting Stars akan menjawab rasa penasaran kita!

Nonton Shooting Stars di VIU

29 April – Monstrous (TVING)

Monstrous korean drama april 2022 koo gyo-hwan

Biar balance, bulan ini harus ada drama yang dark dong. Salah satu yang menarik adalah Monstrous (thanks to its poster). Drama Korea ini akan mengajak penonton menguak fenomena supernatural satu demi satu. Sebab, Jung Ki-hoon (Koo Gyo-hwan) adalah seorang arkeolog yang menerbitkan majalah dan channel YouTube Monthly Strange Story. Gara-gara mantan istrinya, dia pergi mencari gwibul, sebuah patung budha yang dihuni roh jahat.

Ada apa dengan istrinya? Ternyata, Lee Soo-jin (Shun Hyun-bin) suka mencari hal-hal tersembunyi di balik huruf dan simbol. Yap, dia juga arkeolog. Dia pergi ke Jinyang untuk mencari alasan di balik kematian sang anak. Fenomena aneh apa sih yang terjadi? Bikin penasaran banget.

Jadi, drama Korea mana yang paling nggak sabar kamu tonton April 2022 ini?